Buku “Not Valid For Hajj” by Adila Burju
Rp125.000
Judul: Not Valid for Hajj
Penulis: Adila Burju
Jenis: Nonfiksi
Tebal: 136 hlm
Ukuran: 14×20 cm
ISBN: 978-623-385-448-1
Terbit: November 2023
Editor: Helva Silvianita
Tata Letak: Rosalita
Sampul: Hanung Norenza Putra
Harga: Rp125.000
BLURB
Mendengar promosi “haji tanpa antri”, siapa sih yang tidak tergoda? Kami jatuh dalam rayuan gombal oknum travel tidak amanah yang menjaring calon-calon jemaah haji dengan promosi haji khusus tanpa antre dengan tasreh haji yang legal dan resmi, tetapi ternyata dengan memakai jenis visa yang ditawarkan tersebut pun sudah dilarang oleh Kerajaan Arab Saudi untuk melaksanakan ibadah haji. Paspor dibagikan saat berada di Bandara Jakarta dan kami kaget melihat ada cap tertulis Not Valid for Hajj. Pasangan suami istri (Farid dan Adila) yang baru memasuki usia 30 tahun ini membagikan cerita ujian tertinggi yang didapat dari dalam perjalanan hajinya. Farid ditangkap polisi Arab Saudi. Adila pun dipaksa sembunyi di dalam kamar hotel dengan jemaah perempuan lainnya. Hajian kok begini?
Memangnya visa apa yang digunakan? Kenali dampak efek dari kesalahan memakai visa ini untuk berhaji, risiko ditahan polisi Arab. Jika sampai dideportasi, selama sepuluh tahun tidak boleh menginjakkan kaki di tanah suci. Seram, kan?
Bagaimana nasib Farid yang ditahan polisi? Dapatkah ia melakukan wukuf di arafah bersama istri dan jemaah haji dari seluruh penjuru dunia?
Berdasar 7 ulasan
100% | ||
0% | ||
0% | ||
0% | ||
0% |
Dian Nafi –
Kisah mendebarkan tentang perjalanan haji yang tak biasa. Semoga menjadi pelajaran berharga dan makin banyak orang yang waspada permasalahan seputar travel haji.
M Fadli Readi –
Kok bisa langsung berangkat? Cuma sebulan nunggunya. Niatnya mau ngikutin jejak mereka. Tapi ternyata saat ketemu mereka, pengalamannya masyaallah challenging banget, bahkan mas farid sampe ditahan polisi arab. Alhamdulillah, berkat sharing pengalaman dari mereka, saya jadi tau dan paham proses untuk ibadah haji yg baik dan benar kayak gimana biar nanti di tanah suci ibadahnya bisa lebih tenang dan semua prosesnya bisa dijalani dengan baik.
Sandi Susanto –
Jadi tau info seputar naik haji. Apa aja yang harus dipersiapkan sebelum berhaji, dan yang paling penting menggunakan jalur resmi, supaya sampai sana gak terlantar, lebih terjamin kenyamanan dan kekhusyuan berhajinya. Jadi ga gerutu hal negatif di hati.
Mr Joss –
Pengalaman adalah guru yang berharga. Tapi ada yang lebih berharga, yakni belajar dari pengalaman orang lain baik sukses maupun gagalnya. Cerita dari couplepreneur Dila-Farid ini akan penting buat Anda agar lebih waspada, hati-hati, terkait ibadah haji. Jangan salah pilih travel haji ya…
Henny –
Bismillah.Alhamdulillah dengan membaca Buku NVFH ini sangat bermanfaat bagi saya sekluarga untuk lebih berhati-hati dalam memilih biro travel umroh/haji.sesuatu yang tidak diniatkan bukan karena Allah pasti akan kebuka aibnya.Semoga Allah beri kemudahan saya memilih biro travel umroh/haji yang amanah benar benar orientasi untuk akhirat
Indah Mustika –
MasyaAllah, Alhamdulillah Allah kasih kesempatan aku buat baca buku NVFH ini. Luar biasa banyak pelajaran yg didapat setelah baca buku ini. Semakin rindu Baitullah.
Devi Riani Nasution –
“Buku ‘Not Valid for Hajj’ bikin geleng-geleng kepala tapi beneran informatif! Gak nyangka haji bisa jadi petualangan kaya gini. Pengorbanan dan pengalaman yang hampir menghabiskan setengah milyar rupiah. Kisah nyata ini mengingatkan pentingnya kehati-hatian dalam memilih travel. Dengan harga terjangkau, buku ini menjadi panduan berharga untuk semua yang ingin menjalani ibadah haji dengan aman. Buku ini kayak jadi sahabat yang cerita seru tapi juga ngasih tahu, ‘Jangan sampe kamu gitu!’ Harganya cuman 125 ribu, tapi isinya priceless. Buat yang lagi ngejar mimpi haji, baca ini dulu deh, biar lebih wise dalam pilih travel. Worth it banget dengan buku ini. Terima kasih buat penulis yang cerdas banget berbagi pengalaman!”